Portal Kumpulan Lowongan kerja

Selasa, 19 Mei 2015

lowongan kerja LKPP mei 2015

Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah – LKPP adalah salah satu dari 28 Lembaga Pemerintah Non-Kementerian (LPNK) yang berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Presiden Republik Indonesia. LKPP dibentuk melalui Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 106 Tahun 2007 tentang Lembaga Kebijakan Pengembangan Barang/Jasa Pemerintah. Saat ini LKPP dipimpin oleh Ir. Agus Rahardjo, M.S.M.

Tugas
  • LKPP mempunyai tugas melaksanakan pengembangan dan perumusan kebijakan pengadaan barang/jasa pemerintah.
Fungsi
  • Penyusunan dan perumusan strategi serta penentuan kebijakan dan standar prosedur di bidang pengadaan barang/jasa pemerintah termasuk pengadaan badan usaha dalam rangka kerja sama pemerintah dengan badan usaha;
  • Penyusunan dan perumusan strategi serta penentuan kebijakan pembinaan sumber daya manusia di bidang pengadaan barang/jasa pemerintah;
  • Pemantauan dan evaluasi pelaksanannya;
  • Pembinaan dan pengembangan sistem informasi serta pengawasan penyelenggaraan pengadaan barang/jasa pemerintah secara elektronik (electronic procurement);
  • Pemberian bimbingan teknis, advokasi dan bantuan hukum;
  • Penyelenggaraan pelayanan administrasi umum di bidang perencanaan umum, penatausahaan, kepegawaian, keuangan, perlengkapan serta rumah tangga.
LKPP RI (Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang & Jasa Pemerintah) membutuhkan calon pegawai baru NON PNS dengan ketentuan sebagai berikut :
A. Staf IT (1 Orang)
Persyaratan :
  • Pria
  • Usia 20 s.d 27 Tahun
  • Pendidikan Minimal D3 Teknik Informatika/ Sistem Informasi
  • IPK Minimal 2,75
  • Fresh Graduate atau pengalaman kerja
  • Menguasai permasalahan hardware, software dan jaringan komputer
Uraian Kerja :
  • Melaksanakan pemeliharaan dan pengelolaan computer, Notebook, Printer dan Jaringan Komputer.
B. Staf Akuntansi (2 Orang)
Persyaratan :
  • Pria/Wanita
  • Usia 20 s.d 35 Tahun
  • Pendidikan D3/S1 Akuntansi
  • IPK Minimal 3,00
  • Pengalaman di pembukuan perusahaan minimal 2 Tahun
  • Diutamakan memiliki sertifikat Brevet A & B
  • Menguasai aplikasi pembukuan , dan Ms. office
  • Mampu bekerja dalam tim
  • Jujur, teliti dan aktif
  • Mampu menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan waktu yang ditentukan (deadline)
Uraian Kerja :
  • Memeriksa kelengkapan dokumen sesuai dengan aturan keuangan pemerintah
  • Melakukan pembukuan di aplikasi keuangan
C. Resepsionis (1 Orang)
Persyaratan :
  • Wanita
  • Usia 20 s.d 25 Tahun
  • Pendidikan minimal D3
  • IPK Minimal 2,75
  • Menguasai aplikasi Ms.Office
  • Mampu bekerja dalam tim
  • Mampu berkomunikasi dalam bahasa Inggris
  • Ramah, berpenampilan menarik dan Komunikatif
Uraian Kerja :
  • Menghandle keluar masuknya panggilan telepon
  • Menerima dan mengarahkan tamu
  • Menerima surat/dokumen
  • Mengerjakan administrasi ringan
D. Staf Pendukung Unit Kerja (1 Orang)
Persyaratan :
  • Pria/Wanita
  • Usia 20 s.d 30 Tahun
  • Pendidikan minimal D3
  • IPK minimal 2,75
  • Menguasai aplikasi Ms.Office
  • Mampu bekerja dalam tim
  • Mampu berkomunikasi dalam bahasa Inggris
Uraian Kerja :
  • Mendukung pelaksanaan kegiatan pada unit kerja
  • Melaksanakan pengelolaan administrasi keuangan
E. Staf Tata Usaha (1 Orang)
Persyaratan :
  • Wanita
  • Usia 23 s.d 30 Tahun
  • Pendidikan minimal D3
  • Menguasai aplikasi Ms. Office
  • IPK minimal 2,75
  • Pengalaman Kerja minimal 2 Tahun
  • Mampu bekerja dalam tim
Uraian Kerja :
  • Mendukung pelaksanaan kegiatan pada unit kerja
  • Melaksanakan pengelolaan administrasi keuangan
Dokumen lamaran terdiri dari Surat Lamaran, CV, Pas Foto (4 X 6 berwarna), Ijazah, Transkrip Nilai dan Sertifikat yang relevan dengan lamaran yang diajukan.
Lamaran dikirimkan melalui email ke alamat berikut ini :ppbuk2015@yahoo.co.id
Catatan:
  • Lamaran dengan mencantumkan kode posisi pada Subject Email
  • Lamaran diterima paling lambat tanggal 22 Mei 2015.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : lowongan kerja LKPP mei 2015

0 komentar:

Posting Komentar